Indohollandtours.blog – Parade bunga tahunan di Belanda. Kali ini Parade Bunga di kota Leersum deket Utrecht, mengadakan Parade Bunga atau Bloemencorso . Seperti biasanya Pesta Bunga dilaksanakan pada bulan musim panas, yaitu dari mulai bulan Juni s/d Agustus.
Untuk ke-65 kalinya Leersum mengadakan Parade Bunga atau Bloemencorso dalam Bahasa Belanda.
Pada tanggal 19 s/d 20 Agustus 2017 Parade Bunga diadakan di kota Leersum, propinsi Utrecht. Belanda. Parade bunga diadakan setiap tahun. Dan biasanya Pesta Bunga dilaksnakan pada bulan musim panas, yaitu dari mulai bulan Juni s/d Agustus. Selain kota Leersum, banyak kota-kota lainnya di Belanda yang menyelenggarakan Parade Bunga. Karena acara ini sudah termasuk acara tradisi bagi orang Belanda.
Selain pengunjung warga Leersum, juga pengunjung dari luar propinsi Utrecht banyak yang datang untuk menonton acara bunga-bunga mewah nan warna-warni ini.
Sekitar 2500 para sukarelawan/ti ikut ikut gotong-royong dalam mempersiapkan acara Bloemencorso Leersum. Selain itu, Bloemencorso di sponsori oleh banyak perusahaan-perusahaan lokal.
Biaya tiket masuk pada waktu itu aku bayar €6,50 per orang. Dan tiket masuk ini hanya berlaku untuk satu hari itu saja. Jika berkenan datang lagi untuk hari keduanya, harus membeli tiket masuk lagi.
Didalam acara Parade Bunga terdapat banyak kios dan cafe snackbar menjual makanan dan minuman.
Satu setengah juta bunga dahlia diperlukan untuk menghiasi kereta-kereta dan mobil untuk pertunjukan Parade Bunga. Tak ketinggalan bunga tulip.
Baca juga:
Kereta dengan hiasan yang paling indah akan meraih kemenangan. Dan tentu saja siapa pemenangnya di tentukan oleh sang juri, berdasarkan seberapa mewah kereta-kereta tersebut di hiasi bunga.
Kereta-kereta dan kendaraan mewah sudah dihiasi, siap untuk dipamerkan keindahannya. Para kendaraan mewah berhias ini berjalan lambat dan diiringi oleh upacara pawai dengan iringan musik. Yang juga, di meriahi dengan tepuk tangan oleh para penonton, membuat suasana Parada Bunga semakin semarak.

Parade Bunga di Belanda

Parade Bunga di Belanda

Parade Bunga di Belanda

Parade Bunga di Belanda

Kunjungi Parade Bunga di Leersum, Belanda
Cuaca di Belanda
Belanda memiliki iklim basah, dan sangat berubah-ubah, maka itu cuaca tidak dapat di prediksikan.
Untuk informasi lebih lanjut tentang ramalan cuaca di Belanda, bisa klik di Ramalan cuaca di Belanda hari ini.
Media Sosial IndoHolland Tours
YouTube
Facebook Group Tour Leader Club (TLC)
Tour Leader Club(TLC) – Komunitas jalan-jalan, nge-blog, wisata dalam dan luar negeri.
Klik link Tour Leader Club disini: Grup Facebook Tour Leaader Club (TLC).

Tour Leader Club (TLC) para traveler, pelancong, blogger
Facebook Elly Afriani (IndoHolland Tours)
Klik link nya disini: Facebook Elly Afriani (IndoHolland Tours)
Baiklah, siapa tau, artikel “Tradisi Parade Bunga di Belanda” berguna.
Apabila ada pertanyaan sekitar liburan atau seputar pariwisata di Belanda, bisa hubungi saya kapan saja.
Happy traveling! ^_^
www.indohollandtours.COM
www.indohollandtours.BLOG
Biro Perjalanan Wisata IndoHolland Tours hanya melayani paket Wisata Belanda. Kami spesialisasi dalam merancang liburan Belanda di Eropa.
Jalan-jalan ke Amsterdam Belanda? Toh lebih asik ikut paket tour Belanda di Eropa Barat bersama sahabat yang seBahasa dan setradisi? Kami IndoHolland Tours siap merancang tour paket paket wisata Belanda. Mau paket honeymoon? Bisa diatur! Dijamin, foto-foto liburan keliling Belanda Anda akan menguraikan semuanya. Baik Paket Tour maupun Paket Travel yang ada di IndoHolland Tours komplit
Biro Perjalanan Wisata IndoHolland Tours juga menyediakan one day trip Belanda. Paket trip nya sangat beragam. Trus, paket tour murah pulak! Biro Perjalanan Wisata atau Tours and Travels yang mengatur urusan liburan Belanda hanya ada di IndoHolland Tours. Yuk, travel ke luar negeri.
Disamping itu, IndoHolland Tours juga menyediakan paket wisata mengunjungi pulau-pulau indah negeri Belanda, misalnya Pulau Texel. Jalan-jalan ke Belanda bersama IndoHolland Tours, dimana Anda akan menerima pelayanan dengan pemandu wisata profesional, mahir berbahasa Indonesia, berbahasa Inggris, juga berBahasa Belanda. Karena pemilik Biro Perjalanan Wisata adalah orang Indonesia, yang tinggal di negeri Belanda sudah lebih dari 15 tahun. Jika ingin mendapat keterangan lebih tentang siapakah IndoHolland Tours, maka periksa situs resmi IndoHolland Tours. Ayo, liburan ke Belanda!
IndoHolland Tours
Let’s discover together!
Categories: TRADISI HIDUP DI BELANDA
Pengen kesana mbak
LikeLike
Iya satu kali dalam 1 tahun ini adanya, mudah2an kamu bisa kmari nonton itu tahun depan 😊
LikeLike